Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2021

Saham Indofarma Meningkat 18% Karena Produksi Ivermectine untuk Covid-19

Jakarta -  Saham emiten kesehatan tercatat melonjak paling tinggi dibanding sektor lain pada perdagangan bursa saham Indonesia pada hari ini, Selasa (22/6). Pada Senin (21/6) kemarin, banyak saham sektor kesehatan juga menghijau di saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot cukup dalam. Pada perdagangan pagi ini, harga saham sektor kesehatan naik mencapai 2,38 persen. Mayoritas saham emiten kesehatan mengalami kenaikan harga cukup tinggi. Saham Indofarma Tbk (INAF) mengalami kenaikan tertinggi, yakni naik 480 poin (18,60 persen) ke 3.060, disusul oleh Kimia Farma (KAEF) yang naik 460 poin (15,81 persen) ke 3.370 dan Itama Ranoraya naik 205 poin (11,68 persen) ke 1.960. Saham INAF sejak perdagangan saham pada Senin kemarin juga sudah mengalami lonjakan tajam, yakni naik 510 poin (24,64 persen) ke posisi Rp 2.580 per saham. Kenaikan saham INAF itu dimulai usai Menteri BUMN, Erick Thohir mengumumkan bahwa Indofarma tengah memproduksi obat terapi COVID-19 atau disebut dengan Ivermecti

Seorang Penumpang Dilarang Terbang Selamanya Karena Memukul Pramugari Hingga Luka

Jakarta - Aturan wajib memakai masker nyatanya tak semudah yang dibayangkan, khususnya di industri penerbangan. Hingga saat ini, masih banyak penumpang pesawat yang melanggar aturan memakai masker di dalam pesawat hingga membuat keributan. Tak sedikit dari insiden yang ditimbulkan mengganggu kenyamanan penumpang lainnya. Baru-baru ini, seorang penumpang maskapai penerbangan Southwest Airlines dilaporkan meninju pramugari hingga mematahkan dua giginya. Akibat tindakannya tersebut, penumpang pesawat itu masuk ke dalam daftar hitam seumur hidup dari daftar penumpang maskapai. Dilansir News.Co, aksi adu jotos tersebut terjadi saat pesawat mendarat di San Diego pada Senin (24/5). Saat itu pramugari yang tidak disebutkan namanya, mendekati Vyvianna Quinonez (28) dan keluarganya karena tidak memakai masker. Namun, Quinonez bersikeras untuk tidak mematuhi aturan tersebut hingga terjadi pertengkaran antara penumpang dan pramugari. "Seperti yang telah kami komunikasikan sebelumnya, kami mem